wgYe7DTNtigGf4FgwVWS6Jsf7pUBmC9TCegh5mW4
Bookmark
Berita Utama

Anda Penggemar MotoGP, Berikut Jadwal dan Sirkuit Mana Saja yang Dipakai Selama 2024

Penulis: Frederikus Suni Aksi heroik raider, usai finis di Australian GP. Sumber/foto: Instagram @motogp (Frederikus Suni/Sporttafenpah.com) Sporttaf…

Piala Asia 2024: Indonesia Kembali Bersua dengan Irak, Apakah Pasukan STY Balas Dendam ataukah Terjebak lagi dengan Kekalahan?

Penulis: Frederikus Suni

Elkan Baggot pemain bertahan Timnas Indonesia dkk siap hancurkan Irak di babak penyisihan Grup D Piala Asia 2024. Sumber/foto: instagram @elkanbaggott (SportTafenpah.com)


Jakarta, Sporttafenpah.com - Timnas Indonesia akan bertemu lagi dengan Irak di babak penyisihan Grup D Piala Asia, Senin, 15 Januari 2024.

Pertemuan skuad besutan Shin Tae-Yong dengan Irak akan berlangsung dalam tensi tinggi.

Pasalnya, timnas Irak telah mempecundangi timnas Indonesia dengan skor telak 5-1 di babak penyisihan grup kualifikasi Piala Dunia zona Asia yang sudah berlangsung beberapa pekan yang lalu.

Meskipun pertemuan kedua tim ini berbeda level, namun Marselino Ferdinan cs sudah menyiapkan kejutan untuk membalaskan rasa sakit hati mereka kepada tim besutan Jesus Casas ( Irak).

Namun, apakah Indonesia akan berhasil membalaskan dendam kepada timnas Irak di Piala Asia 2024?

Elkan Baggot pemain bertahan Timnas Indonesia dkk siap hancurkan Irak di babak penyisihan Grup D Piala Asia 2024. Sumber/foto: instagram @elkanbaggott (SportTafenpah.com)



Tentunya ini masih belum pasti. Lantaran, baik timnas Irak dan Indonesia sama-sama mengincar kemenangan di laga perdana penyisihan Grup D Piala Asia 2024, demi menjaga asa untuk tetap tampil di ajang bergengsi se-Asia ini.

Akan tetapi berkaca pada pertemuan pasukan Jesus Casas (Irak) dan Shin Tae-Yong (Indonesia) di laga sebelumnya, netizen tanah air dan juga pengamat sepak bola dunia, khususnya Asia lebih menjagokan timnas Irak.

Karena materi pemain Irak yang akan turun di Piala Asia 2024, tidak jauh berbeda dari komposisi tim yang sudah ada di kualifikasi Piala Dunia 2026.

Lantas, apa strategi yang akan digunakan oleh STY untuk meredam gempuran anak asuh Jesus Casas (Irak)?

Melihat lebih dekat, STY akan menerapkan strategi counter pressing atau upaya untuk menggagalkan penguasaan bola dari punggawa Irak.

Sementara Irak kurang lebih memainkan pola penguasaan bola, mengandalkan umpan lambung, memanfaatkan bola-bola mati dan pressing ketat kepada anak asuh STY.

Elkan Baggot pemain bertahan Timnas Indonesia dkk siap hancurkan Irak di babak penyisihan Grup D Piala Asia 2024. Sumber/foto: instagram @elkanbaggott (SportTafenpah.com)



Lebih spesifiknya, tim besutan Jesus Casas ini akan menguasai lini tengah, sebagaimana yang telah mereka gunakan saat membungkam skuad Garuda di babak kuifikasi Piala Dunia 2026 yang lalu.

Solusi yang bisa digunakan STY adalah permainan pragmatis. Artinya sekadar melupakan sepak bola yang indah dan cantik, yang terpenting hasil akhir.

Selain itu, STY juga harus lebih memprioritaskan mis komunikasi di bagian pertahanan skuad Garuda yang selama ini menjadi cela di kubu timnas.

Terkait dengan skor akhir pertandingan antara Indonesia dan Irak di babak penyisihan Grup D Piala Asia 2024, penulis lebih menjagokan Indonesia.

Di mana, skuad Garuda akan mengalahkan Irak dengan skor tipis 1-0.

Demikian ulasan singkat dari penulis sekaligus pengelola Tafenpah Group (Tafenpah.com, Pahtimor.com, Hitztafenpah.com, LelahnyaHidup.com dan Sporttafenpah.com).

Lalu, bagaimana dengan prediksi kamu? Silakan tinggalkan pendapatmu melalui kolom komentar ya.

Salam olahraga


Posting Komentar

Posting Komentar